بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم "Assalamualaikum.Wr.Wb Selamat Datang di Blog Ulun" Blog Mengenai Kota Pangkalan Bun

Selasa, 13 November 2012

Asal Muasal Nama Kota Pangkalan Bun


Selamat malam pekawalan blog ulun, sudah lama ulun tidak menyapa sobat ulun dikarenakan terlalu sibuk urusan dunia nyata..:) langsung saja yuuuu.. Malam ini ulun mau berbagi mengenai nama dari kota Pangkalan Bun itu sendiri, memang sampai saat ini belum ada yang pasti mengenai asal nama Pangkalan Bun, berbagai versi cerita ditemukan dimasyarakat mengenai hal ini, mungkin ini juga disebabkan tidak adanya catatan kongkrit mengenai hal ini pada sejarah kota Pangakalan Bun itu sendiri yang menyebabkan cerita hanya tersebar dari mulut ke mulut, ulun sendiri belum tau pasti cerita yang sebenarnya ..:)

Yang ulun tau semenjak ulun kecil dulu, nama Pangkalan Bun berasal dari nama seseorang yang dulunya bekerja disebuah pangkalan didekat sungai, seseorang tersebut bernama Bu'un. Pak Bu'un ini adalah seseorang pekerja keras mengumpulkan hasil hutan di sekitar lokasi Pangkalan Bun dan biasanya sampannya selalu disimpan di pangkalan tersebut, selain itu pak Bu'un juga memiliki usaha lain yakni berdagang, pak bu'un merupakan salah satu pedagang sukses disekitar sungai arut pada waktu itu sehingga mendapat julukan saudagar, usaha yang membuahkan hasil sobat..:) Ada yang menyebut pak bu'un ini berasal dari sunda, ada juga yang menyebutnya dari etnis Tionghoa, memang pada waktu itu ada perkampungan Pecinan disekitar sungai arut. Tepian tempat pak bu'un berdagang itulah yang akhirnya dikenal sebagai Pangkalan Bun dan anak sungai yang bermuara disungai arut disekitar daerah itu diberinama sungai bu'un.


Namun sebenarnya sebelum ada nama Pangkalan Bun tempat ini sebenarnya sudah memiliki nama sobat yakni sukabumi, Mungkin sobat ulun bertanya - tanya apakah ada hubungannya dengan Sukabumi di Jawa Barat..??? Memang tidak ada catatan sejarah yang menyebutkan tentang hal ini, menurut beberapa cerita menyebutkan bahwa pada masa itu banyak orang - orang dari etnis Sunda yang mencari peruntungan di Kotawaringin. Bahkan pak Bu'un sendiri disebut-sebut saudagar etnis Tionghoa yang datang dari Sukabumi.

Nama Sukabumi lama-lama menghilang dan tergantikan dengan nama Pakalan Bun, ini dikarenakan nama Pangkalan Bun ini lebih banyak dipakai pada saat kerajaan Kotawaringin pindah kedaerah ini, dimana pangeran Imanuddin membangun sebuah kraton yang letaknya diatas bukit dan merupakan gerbang kota yang terletak didekat pangkalan pak bu'un.


Versi lain yang ulun ketahui mengenai pemberiaan nama Pangkalan Bun yakni Bu'un adalah nama pembantu Dayak yang sangat setia kepada Raja Kotawaringin, dan diceritakan dari generasi ke generasi sehingga dipakailah nama Pangkalan Bun untuk daerah ini.

Disini ulun dapat menrik kesimpulan bawha versi 1 dan 2 ada kesamaan nama yakni pak Bu'un, sehingga menurut ulun pak Bu'un yang terlebih dahulu berada didaerah itu dan menjadi pedagang yang sukses banyak membantu keraton (Bekerja sama) karena pak Bu'un yang lebih tau daerah ini, hal ini yang dimaksud Bu'un nama pembantu dicerita versi ke-2. Demi menghargai pak Bu'un yang telah banyak membantu pihak keraton lebih senang menyebut nama tempat ini sebagai Pangkalan Bu'un dan sekarang menjadi PANGKALAN BUN. Nah begitu kesimpulan yang ulun dapat sobat..hhe

Mungkin cukup sekian dulu sobat mengenai Asal Muasal Nama Kota Pangkalan Bun kita akan sambung mengenai kota ulun Pangkalan Bun lain kali lagi sobat ulun, wasalam..:)

emoticonTolong dibaca terlebih dahulu !
Anda sedang membaca artikel tentang Asal Muasal Nama Kota Pangkalan Bun Bagi Anda pembaca blog dakobar.blogspot.com bisa menyebarluaskan atau mengcopy paste jika artikel Asal Muasal Nama Kota Pangkalan Bun ini sangat bermanfaat, namun jangan lupa meletakan link postingan Asal Muasal Nama Kota Pangkalan Bun sebagai sumbernya, berikut link posting bentuk html-nya :
Keterangan : Letakan kode diatas dibawah postingan Anda

2 komentar:

Fatamorgana mengatakan...

postingan bagus bang aku malah baru tau ini ada cerita tentang pak Bu'un hha...

Terimakasih Untuk Komentar Shobat Ulun :) By Hendi Wijaya
Hendi Wijaya mengatakan...

Haha, nah ini gunax blog ulun membahas tentg kota Pangkalan Bun dg,..

Posting Komentar

اَلْحَمْدُ لِلّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ "Terima Kasih Atas Kunjungan Anda di Blog Ulun"
Share